Google Dukung Palestina?


Google Dukung Palestina?

Juru bicara Google, Nathan Tyler dalam sebuah pernyataannya mengatakan mengubah nama 'Teritorial Palestina' menjadi 'Palestina' untuk seluruh produk Google. "Kami sudah berkonsultasi berbagai sumber dan otoritas ketika menyebut nama negara-negara. Kami mengikuti jejak PBB dan organisasi internasional lainnya, "katanya.
Palestina, mendapat pengakuan dengan status negara dalam keputusan PBB tahun lalu. Majelis Umum PBB November lalu menaikkan status Palestina dalam voting anggota dan negara pengamat non-anggota. Hasilnya, 138 suara mendukung, 41 abstain dan 9 menenantang.
Otoritas Palestina sejak itu mulai menggunakan nama 'Negara Palestina' dalam korespondensi diplomatik dan mengeluarkan perangko resmi sebagai sebuah negara.
Sontak, keputusan ini membuat Israel berang. Sabtu pekan lalu, Israel mempertanyakan keputusan raksasa internet Google untuk menggantikan istilah 'Teritorial Palestina' pada halaman www.google.ps . "Perubahan ini menimbulkan pertanyaan kenapa mereka ikut-ikutan. Mereka (Google) adalah perusahaan internet swasta dalam politik internasional," kata juru bicara kementerian luar negeri Yigal Palmor kepada AFP.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Siswi SMK Laporkan Kepala Sekolah Cabul

Markas Kopassus, Cijantung

Lereng Merapi-Merbabu Dari Islam ke Kristen Lalu ke Islam Lagi